GREENS & BEANS, BANDUNG


Sejak mulai promil aku dan suami jadi rajin untuk lebih banyak makan sayur. Jadinya tiap kali pergi ke suatu tempat diusahain cari resto yang punya menu salad. Iseng-iseng browsing di sekitar Bandung ternyata ada resto khusus salad semacam SaladStop di Jakarta namanya Greens and Beans. Aaakhs so happy deh nemu tempat beginian...


Restonya berlokasi di Jalan Bahureksa. Dari luar kelihatannya kecil tapi ternyata pas masuk kedalam luas banget areanya. Mereka bahkan punya taman belakang yang ditanami dengan macam-macam tanaman yang dipakai untuk bahan-bahan makanan disini termasuk salad. Kalau diliaht dari IG-nya, mereka bekerja sama dengan @famorganic yang concern banget sama tanaman organik. 


Salad disini variasinya banyak. Ada juga "create your own salad" kalo bosan dengan menu yang mereka buat. Selain salad ada juga healthy juice dan detox drinks serta healthy cakes dan cookies dan makanan berat seperti pasta atau sandwich versi sehat. Wah pokoknya Greens and Beans ini bahan-bahannya plant-based, organic dan pastinya support orang-orang yang lagi mencoba live healthier. Yuk lihat menu yang aku coba dan salah satu yang recommended juga disini:

Thai Beef Salad - 54K


Thai Beef Salad ini isinya super generous mulai dari lettuce, lolorosa, romain, mint, tomat ceri, mentimun, potongan bawang bombay, lemongrass, chili, grilled tenderloin hingga pita chips, dan disiram dengan thai lemon dresisng yang segar namun tidak tajam di lidah serta lambung. 

Vietnamese Chicken Salad - 49K


Nah, kalau ini favorit aku, selain sesame dressing-nya yang memang kesukaan aku banget, isinya pun berupa water-rich veggies yang bikin kita katanya stay hydrated. Ada selada romaine, lolorosa, mentimun, wortel, healthy noodle, pita chips, tofu, dan potongan ayam. Oiya, semua salad disini porsinya besar banget jadi nggak udah takut kelaparan sih, dijamin kenyang! 


Pasta & Cheese - 38,5K

Not expecting too much dari menu ini, eh ternyata beyond exoetation. One of the best mac & cheese yang aku penrah coba nih. Pas banget buat anak-anak soalnya creamy dan banyak sayurnya, seperti wortel, jagung manis, brokoli ditambah daging ayam panggang, lelehan keju mozzarella dan ada edamame yang bikin surprise. Arga suka banget sama menu ini! 


Untuk minumannya, aku cobain minuman yang sehat dan segar seperti ini:

Blue Magics - 27,5K

Minuman ini terbuat dari ButterPea Flower alias bunga telang yang berwarna ungu dengan shot of lemon syrup yang membuatnya segar. Somehow rasanya unik sih, nggak terlalu asam juga, ada sedikit getir dan manis setelah masuk ketenggorokan.


Bye Bye Doctor Juice - 50K

Randomly picked this detox juice, but surprisingly so so good. Made from fresh bit, apple and pinneapple. This juice just refreshing and taste a bit like a strawberry juice. Arga and my hubby love it so much.
  
  
Cheese Cake - 29K

Simple and moist cheese cake. Nggak terlalu manis tapi kejunya lumayan berasa, which is better biar nggak nambah-nambah kalori hehehe...


Well, overall aku suka banget berlama-lama di Greens and Beans ini. Selain karena taman belakangnya yang rindang dan homey banget, makanannya yang sehat-sehat itu juga bikin makin betah plus harga seporsi salad-nya jauuuh lebih murah dari Jakarta, for sure! Surely will be back here buat cobain menu salad lainnya. 

Greens and Beans
Jalan Bahureksa 9
Bandung
Ph. +62 22 423 2280
IG: @greensandbeansid

No comments